Cara membuat website dengan WordPress cukup mudah dan sederhana. Video ini panduan Anda dalam belajar WordPress mulai dari menentukan platform, memilih domain dan hosting, instalasi dan konfigurasi, serta memilih tema sampai berhasil memposting artikel di dalamnya.
WordPress menyediakan berbagai macam tema sesuai kebutuhan, mulai dari tema bisnis, blog pribadi, sampai dengan toko online. Anda hanya cukup melakukan beberapa klik saja untuk memasang tema di WordPress.
Selain menyediakan tema, WordPress juga menyediakan plugin yang dapat mendukung produktivitas Anda. Pada video ini kami akan membahas proses instalasi beberapa plugin, seperti:
1. Contact Form 7 yang akan membantu Anda mengelola lebih dari satu form kontak. Anda dapat melakukan pengaturan tampilan dan menambah fasilitas seperti menambahkan fitur untuk mengirimkan file.
2. Wordfence Security sebagai firewall dan pengaman website Anda. Terdapat sistem monitoring untuk mendeteksi aktivitas berbahaya pada website. Anda juga dapat memperkuat keamanan pada halaman login website Anda.
3. Yoast SEO yang akan membantu Anda untuk mengoptimasi SEO website WordPress dengan mudah. Plugin ini memiliki pengguna yang lebih banyak jika dibandingkan plugin SEO lainnya dan menjadi plugin SEO WordPress yang cukup populer.
Setelah mengikuti tutorial WordPress ini, Anda dapat membuat blog, website pribadi, atau toko online menggunakan hosting dan domain sendiri. Melalui video ini Anda juga mendapatkan informasi mengenai konfigurasi, instalasi plugin, dan tentu saja memasang tema di WordPress.
Selain melalui video, Anda juga bisa mengikuti panduan kami melalui artikel https://www.niagahoster.co.id/blog/cara-membuat-website/
https://www.niagahoster.co.id/blog/wordpress-dasar-untuk-pemula/
Semoga bermanfaat!
Jangan lupa like, comment, dan share video kami ya!
Facebook: https://facebook.com/niagahoster
Twitter: https://twitter.com/niagahoster
LinkedIn: https://www.linkedin.com/company/niagahoster
Instagram: https://instagram.com/niagahoster.id